18/12/2014

Kepada Siapa Belajar Ilmu Parenting?

Assalaamu'alaikum


Salah satu life plan saya waktu dulu masih remaja adalah saya ingin agar suatu hari saya dapat menikah dalam usia yang masih muda, let say dibawah 24 tahun lah. Sebenernya kalo ditanya kenapanya, alasannya kekanak-kanakan banget, supaya nanti kalau lagi jalan bareng saya dikira kakak atau temennya anak saya, hehehe.

Alhamdulillaah atas izin Allah, saya dipertemukan dengan suami saya dalam ikatan pernikahan pada usia 21 tahun, terima kasih ya Allah.

nikah amuthe anak fashion modest


Berbicara tentang pernikahan tidak bisa tidak, kita akan berbicara tentang anak. Bisa dibilang pernikahan dan anak adalah satu paket yg kita ambil pada saat kita mengambil sebuah keputusan besar bernama pernikahan. Karena dalam Islam sendiri salah satu tujuan penting menikah selain menghalalkan hubungan dua orang insan berlainan jenis adalah untuk meneruskan dan memperbanyak keturunan, demi meneruskan risalah ajaran islam.

baby amuthe anak fashion modest

Selanjutnya masalah apakah setelah menikah akan langsung dimudahkan untuk memiliki anak atau tidak itu sepenuhnya hak prerogative Allah, tugas kita sebagai manusia hanya berikhtiar dan berikhtiar. Namun saya yakin semua orang normal akan sepakat bahwa hadirnya seorang anak dalam sebuah rumah tangga merupakan kebahagiaan yang teramat besar, ini sesuai dengan firman Alloh dalam Q.S Al-Kahfi ayat 46 :

“harta dan anak adalah perhiasan kehidupan dunia tetapi amalan-amalan yang kekal lagi sholih adalah lebih baik pahalanya di sisi Tuhanmu serta lebih baik untuk menjadi harapan.”

Di ayat tersebut dengan gamblang Allah menyebutkan bahwa anak adalah bentuk kebahagiaan duniawi bagi para hambanya atau dengan kata lain anak adalah perhiasan dunia. Kata perhiasan ini  menunjukkan bahwa anak merupakan kesenangan bagi para orang tuanya.

Sekali lagi segala puji bagi Allah yang telah mengaruniakan seorang gadis kecil bernama Rumaisha pada keluarga kecil saya, gadis kecil yang membuat hari-hari kami semakin berwarna sejak kehadirannya. Berwarna dengan berbagai macam warna tentunya, dengan kata lain hari-hari kami menjadi sangat menantang, hihihi. 

Saya yang seumur-umur ga pernah deket sama anak kecil tiba-tiba disibukkan dengan aktivitas merawat bayi. Yang dulu biasanya sibuk ngacir ke sana kemari untuk urusan kuliah, organisasi, main bareng teman-teman, tiba-tiba harus jadi orang rumahan untuk menjaga dan mengasuh Rumaisha. 

baby amuthe anak fashion modest


Alhamdulillaah suami saya selalu mensupport bahwa apa yang saya kerjakan saat ini adalah sebagai bentuk tanggung jawab atas apa yg Allah telah berikan kepada kami, bila kami ikhlas dalam menjalankannya insyaAllah limpahan pahala akan didapat. Hal ini pun Allah sampaikan dalam firmannya dalam Q.S At-Taghabun ayat 15 :

sesungguhnya hartamu dan anak-anakmu adalah cobaan (bagimu), dan di sisi Allah pahala yang besar.

baby amuthe anak fashion modest


Semakin beranjak usia seorang anak, berarti akan muncul tuntutan baru bagi para orang tua, di mana kita akan dihadapkan pada pola pengasuhan seperti apa yang akan kita terapkan pada anak kita kelak. Saya dan suami berkeyakinan bahwa anak-anak itu ibarat sebuah tambang yang belum digali, apa yang bisa kita temukan dalam tambang itu tergantung sedalam dan sekreatif apa kita menggalinya, bisa jadi di kedalaman tertentu kita bisa menemukan emas, bisa jadi pula bila kita menggali lebih dalam kita dapat menemukan tidak hanya emas namun berlian dan minyak bumi (jadi kayak ahli pertambangan aja :p).

Rasulullah SAW bersabda : “Setiap anak dilahirkan dalam keadaaan fitrah, maka kedua orangtuanya lah yang menyebabkan ia menjadi yahudi, nasrani, dan majusi.” (HR.Bukhori).

Kondisi fitrah dari seorang anak akan teramat sayang bila kita lewatkan tanpa memberi pengasuhan dan pendidikan yang tepat, karena anak adalah investasi jangka panjang yang kelak bisa saja menjadi media penyelamat kita di akhirat kelak.

Pola pengasuhan (parenting) telah menjadi concern bagi sebagian besar masyarakat, hal ini dapat kita lihat saat ini banyak sekali buku-buku, seminar, pelatihan, grup bbm/wa, dan komunitas yang khusus membicarakan tema ini. Alhamdulillaah, ini menunjukkan bahwa masyarakat kita semakin menyadari pentingnya pola pengasuhan yang baik dan benar. Bahkan di negara-negara maju seperti eropa, mereka menuangkan hak-hak anak dalam undang-undang negaranya.

baby sholat amuthe anak fashion modest

Meskipun sebenarnya tidak ada teori paten mengenai parenting (because every kid is unique), penting bagi orang tua untuk terus menggali ilmu melalui pengalaman-pengalaman orang terdahulu. Sebagai muslim kita tentunya meyakini bahwa ajaran yg telah Rasulullah SAW sampaikan pada umatnya merupakan pegangan yang terbaik, yang dapat kita terapkan dalam tiap sendi kehidupan kita, termasuk dalam hal pengasuhan anak. Rasulullah  SAW bersabda :

Telah kutinggalkan untuk kalian dua perkara, yang (selama kalian berpegang teguh dengan keduanya) kalan tidak akan tersesat, yaitu kitabullah (Al-Qur’an) dan sunnahku.” (H.R. Al-Hakim dan Daruquthni).

Dalam Al-Qur’an dan contoh yang Rasulullah SAW berikan, kita dapat menjumpai ayat maupun sabda Rasulullah SAW yang berbicara tentang pengasuhan anak. Baik yang bersifat tersurat maupun tersirat. Sebagai contoh dalam surat Luqman kita dapat menemukan pembicaraan luqman kepada anaknya untuk tidak mempersekutukan Allah SWT, seperti berikut :

Dan (ingatlah) ketika Luqman berkata kepada anaknya, ketika dia memberi pelajaran kepadanya. ‘wahai anakku! Janganlah engkau mempersekutukan Allah, sesungguhnya mempersekutukan (Allah) adalah benar-benar kedzaliman yang besar. (Q.S Luqman ayat 13).

Dan masih banyak contoh-contoh lain yang dapat kita temukan dalam ajaran Islam tentang pengasuhan anak, semoga saya yang dengan keterbatasan ini dapat kemudahan untuk senantiasa mengupgrade ilmu dan makin bijak dan sabar dalam mendidik anak-anak saya kelak.

baby amuthe anak fashion modest

Tulisan ini saya buat bukan untuk menggurui atau sejenisnya, namun semata-mata karena semangat berbagi dan termotivasi untuk senantiasa menjadi hamba Allah SWT yang dapat mengemban amanah yang telah Allah berikan. Wallahu a’lam

2 comments:

  1. Àmuth......jd byk bljr nih sm km :)
    doakan gie segera menyusul yaaa and have baby girl like beauty rumaisha

    ReplyDelete
    Replies
    1. aku juga masih belajar kak anggi.. aamiin.. semoga cepat menyusul yaa :)

      Delete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...